Pages

11 Maret 2016

50 Hari Belajar Sweep Picking

Postingan Kali ini saya akan memberikan video tutorial 50 Hari Belajar Sweep Picking, sebelum itu mari kita baca terlebih dahulu rangkuman di bawah ini :

Rangkuman yang dapat kita/ saya dapat dalam belajar sweep picking teknik, dalam bermain gitar adalah,
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------
1. Harus tau teori teknik sweep picking itu seperti apa, di video ini saya menggunakan sweep picking Arpeggio,

Sweep Picking Adalah gerakan pick pada tangan kanan umumnya sweeping (gerakan pick menyapu naik turun) dengan dikombinasikan dengan memencet chord atau uraian nada chord dengan cara patah- patah atau cepat sehingga menghasilkan serangkaian nada tertentu.

sedangkan Untuk Arpeggio... Arpeggio adalah pecahan dari chord yang dimainkan satu persatu

2. Mulai dari yang terpelan, dan saran saya gunakan efek gitar clean dulu
3. Gunakan Metroneme, Mulai dari bite yang pelan dulu
4. jangan terburu-buru ngebut, bisa berantakan... intinya pelan-pelan dulu
5. setelah merasa nyaman dengan proses 2 - 4, coba gunakan efek gitar distorsi
6. belajar trus minimal 2 / 3 jam, tergantung orangnya kalu yang ini, tapi semakin sering belajar, semakin cepat bisa, aku berani jamin
----------------------------------------------------------------------------------------------------------
Jangan cepat menyerah, coba trus, Pasti Bisa.!!!!!!

CATATAN : Jangan lupa pemanasan dahulu, sebelum belajar sweep picking ini, lakukan senam pada jari/tangan supaya tidak sakit, seperti yang saya alami... SEMANGAT.!!!!!!

Untuk lebih jelasnya Tonton Videonya di bawah ini :



0 komentar:

Posting Komentar

Tolong komentarnya sahabat